Wawalkot Salahudin Tekankan Profesionalitas dan Kapasitas Anggota Satpol P3KP

Jajaran Pemerintah Kota Pekalongan, TNI, dan Polri melaksanakan Apel Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Satpol PP tanggal 3 Maret 1950, ke-61 Satlinmas 19 April 1962 dan ke-104 Damkar 1 Maret 1919 Satpol P3KP Kota Pekalongan Tahun 2023. Bertindak sebagai pembina upacara, Wakil Walikota Pekalongan, H Salahudin dan dihadiri oleh Sekretaris Satpol PP Provinsi Jawa Tengah, Retno Fajar Astuti, Kepala Satpol P3KP Kota Pekalongan, Sriyana, para ASN dan non ASN Satpol PP, Damkar dan Satlinmas, Dishub, Brimob, TNI, dan sebagainya, berlangsung di Lapangan Mataram Kota Pekalongan, Selasa (21/3/2023). Dalam kesempatan ini, jajaran Satpol P3KP juga melakukan simulasi antisipasi hura hara dan penanganan kebakaran yang dibalut dengan aksi heroik para petugas Damkar, Satpol PP, dan Satlinmas Kota Pekalongan.

Wawalkot Salahudin mengucapkan selamat dan sukses Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Satpol PP tanggal 3 Maret 1950, ke-61 Satlinmas 19 April 1962 dan ke-104 Damkar 1 Maret 1919 Satpol P3KP Kota Pekalongan Tahun 2023. Menurutnya, dengan semakin bertambahnya usia pada HUT Satpol PP, Damkar dan Satlinmas, maka akan semakin matang pula dalam pelaksanaan tugas dan pengabdian kepada masyarakat dalam mewujudkan keamanan dan ketentraman masyarakat di Kota Pekalongan. Pihaknya juga mengucapkan terimakasih atas seluruh pengabdian jajaran anggota Satpol P3KP Kota Pekalongan selama ini.

"Alhamdulillah, selama ini kinerja jajaran Satpol P3KP baik Satpol PP, Damkar, dan Satlinmas Kota Pekalongan dari tahun ke tahun semakin profesional, humanis, dan kemampuannya terus ditingkatkan. Hal ini juga diharapkan sebanding dengan kesejahteraan mereka," ucapnya.

Disampaikan Wawalkot Salahudin, Pemerintah Kota Pekalongan berupaya meningkatkan kesejahteraan jajaran anggota Satpol P3KP Kota Pekalongan dengan berbagai cara. Mengingat, kinerja mereka selama ini melakukan pelayanan yang luar biasa baik ketertiban, ketentraman, ketertiban, penanganan kebakaran, hewan liar, dan sebagainya. Sehingga, masyarakat bisa melihat profesionalisme yang ditunjukkan oleh para anggota Satpol P3KP Kota Pekalongan.

"Tanpa harus ditegur, masyarakat bisa mematuhi kebijakan dan peraturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Jalinan sinergitas dan komunitas dengan TNI, Polri, dan instansi terkait lainnya juga penting untuk menunjang keberhasilan tugas Satpol P3KP dan harus didukung oleh masyarakat," tegasnya.

Sementara itu, Kepala Satpol P3KP Kota Pekalongan, Sriyana menerangkan, dengan apel ini bisa meningkatkan kapasitas jajaran Satpol P3KP Kota Pekalongan, sehingga bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat lebih baik lagi.

"Kami juga menyerahkan santunan kematian sebesar Rp1,5 juta untuk ahli waris dari anggota Satlinmas Kota Pekalongan yang meninggal dunia. Disamping itu, kami juga memberikan penghargaan kepada anggota Satlinmas yang sudah mengabdi selama 10 tahun dan sebelumnya kami melaksanakan bakti sosial berupa santunan kepada tukang becak dan menyelenggarakan donor darah sebagai rangkain HUT tahun ini," pungkasnya.