Ratusan KPM Tergraduasi di Tahun 2023

Ratusan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) telah tergraduasi bantuan sosial Program Harapan Keluarga (PKH) di tahun 2023, Hal ini disampaikan Kepala Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos-P2KB) Kota Pekalongan, Yos Rosidi melalui kepala bidang Pemberdayaan Perlindungan dan Jaminan Sosial, Trieska Herawan.
Di tahun 2023, Dinsos-P2KB mencatat KPM di Kota Pekalongan sebanyak 9.431 penerima, 800an diantaranya tergraduasi yang tersebar di 4 kecamatan yakni Kecamatan Pekalongan Barat sebanyak 249 orang, Kecamatan Pekalongan Timur 165 orang, Kecamatan Pekalongan Utara sebanyak 251 orang dan Kecamatan Pekalongan Selatan sebanyak 135 orang.
Trieska menambahkan di tahun 2024, pihaknya menargetkan 10 persen dari total 11 ribuan KPM tergraduasi, “Di tahun 2024 targetnya sekitar 10 persen, jadi ketika ada yang graduasi tidak otomatis jumlahnya berkurang biasanya ada penggantian sesuai data dari Kementerian Sosial,” ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (8/3/2024).
Lebih lanjut, Trieska meminta agar para penerima manfaat dapat menggunakan bantuan yang diperoleh sesuai peruntukannya. Dan bagi KPM yang merasa sudah sejahtera diajak untuk melakukan graduasi, “Harapan kami masyarakat sudah sejahtera dalam hal ini merasa sudah mampu silahkan untuk mengraduasi PKH secara mandiri bisa menyampaikan melalui DINSOS-P2KB atau pendamping PKH masing-masing,” pungkasnya.
Di tahun 2023, Dinsos-P2KB mencatat KPM di Kota Pekalongan sebanyak 9.431 penerima, 800an diantaranya tergraduasi yang tersebar di 4 kecamatan yakni Kecamatan Pekalongan Barat sebanyak 249 orang, Kecamatan Pekalongan Timur 165 orang, Kecamatan Pekalongan Utara sebanyak 251 orang dan Kecamatan Pekalongan Selatan sebanyak 135 orang.
Trieska menambahkan di tahun 2024, pihaknya menargetkan 10 persen dari total 11 ribuan KPM tergraduasi, “Di tahun 2024 targetnya sekitar 10 persen, jadi ketika ada yang graduasi tidak otomatis jumlahnya berkurang biasanya ada penggantian sesuai data dari Kementerian Sosial,” ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (8/3/2024).
Lebih lanjut, Trieska meminta agar para penerima manfaat dapat menggunakan bantuan yang diperoleh sesuai peruntukannya. Dan bagi KPM yang merasa sudah sejahtera diajak untuk melakukan graduasi, “Harapan kami masyarakat sudah sejahtera dalam hal ini merasa sudah mampu silahkan untuk mengraduasi PKH secara mandiri bisa menyampaikan melalui DINSOS-P2KB atau pendamping PKH masing-masing,” pungkasnya.