Pemkot Pastikan Pelabuhan Onshore Terbangun

Kota Pekalongan - Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan memastikan rencana adanya pembangunan Pelabuhan Onshore di Kota Pekalongan. Pelabuhan Onshore ini sebagai upaya untuk mengembangkan Kota Pekalongan sebagai Kawasan Minapolitan dan meningkatkan hasil produksi perikanan.
Hal ini diungkapkan Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid SE dalam Rapat Paripurna di Ruang Paripurna Setwan, Jumat (1/4/2022). "Pembangunan Pelabuhan Onshore sudah dipastikan akan dibangun oleh pemerintah pusat pada tahun 2023-2025, yang lokasinya direncanakan berada di utara Pantai Slamaran," tutur Aaf.
Disampaikan Aaf, sebelum adanya pembangunan Pelabuhan Onshore, Pemkot harus terlebih dahulu membangunkan akses jalan menuju Pelabuhan Onshore. "Pemkot kini tengah merumuskan akses jalan yang terdekat dan termurah. Harapannya akses jalan tersebut nantinya tidak memerlukan adanya pembebasan lahan warga sekitar," kata Aaf.
Aaf berharap dengan adanya Pelabuhan Onshore ke depan kejayaan perikanan Kota Pekalongan bisa kembali seperti dulu pada era tahun akhir 1990-an.
(Tim Komunikasi Publik Dinkominfo Kota Pekalongan)
Hal ini diungkapkan Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid SE dalam Rapat Paripurna di Ruang Paripurna Setwan, Jumat (1/4/2022). "Pembangunan Pelabuhan Onshore sudah dipastikan akan dibangun oleh pemerintah pusat pada tahun 2023-2025, yang lokasinya direncanakan berada di utara Pantai Slamaran," tutur Aaf.
Disampaikan Aaf, sebelum adanya pembangunan Pelabuhan Onshore, Pemkot harus terlebih dahulu membangunkan akses jalan menuju Pelabuhan Onshore. "Pemkot kini tengah merumuskan akses jalan yang terdekat dan termurah. Harapannya akses jalan tersebut nantinya tidak memerlukan adanya pembebasan lahan warga sekitar," kata Aaf.
Aaf berharap dengan adanya Pelabuhan Onshore ke depan kejayaan perikanan Kota Pekalongan bisa kembali seperti dulu pada era tahun akhir 1990-an.
(Tim Komunikasi Publik Dinkominfo Kota Pekalongan)