Kabar Baik, Pendaftaran Seleksi CASN dan PPPK Resmi Diperpanjang, Simak Jadwalnya

Kota Pekalongan - Badan Kepegawaian Negara (BKN) resmi memperpanjang masa pendaftaran Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) dan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) hingga 26 Juli 2021. Perpanjangan jadwal ini tertuang dalam Surat Kepala BKN nomor 6201/B-KS.04.01/SD/K/2021 tentang Penyesuaian jadwal tahapan pelaksanaan seleksi calon ASN tahun 2021 yang ditetapkan pada 19 Juli 2021.

Kepala Badan Kepegawaian,Pelatihan dan Pendidikan Daerah (BKPPD) Kota Pekalongan,Ir Budiyanto,Mpi,MHum membenarkan informasi tersebut bahwa masa pendaftaran seleksi CASN dan PPPK di lingkup Pemerintah Kota Pekalongan Tahun 2021 pun yang semula akan ditutup pendaftarannya tanggal 21 Juli 2021 besok,kini diperpanjang sampai dengan 26 Juli 2021 mendatang. Menurutnya,perpanjangan masa pendaftaran ini dilakukan dalam rangka memberikan kesempatan yang lebih luas kepada masyarakat untuk mengikuti seleksi CASN tahun 2021.
 Masyarakat masih memiliki kesempatan mendaftarkan diri dalam seleksi CASN dan PPPK dengan mengakses laman https://sscasn.bkn.go.id/.

"Jadi ada surat edaran dari BKN mengenai penyesuaian jadwal tahapan pelaksanaan seleksi ASN khususnya untuk pendaftaran yang semula ditutup pendaftarannya  tanggal 21 juli,kami umumkan penutupan pendaftarannya sampai tanggal 26 Juli 2021 mendatang," tutur Budiyanto saat ditemui di ruang kerjanya,Senin (19/7/2021).

Disampaikan Budiyanto, dengan perpanjangan pendaftaran ini,maka jadwal pengumuman hasil seleksi,masa sanggah hingga pengumuman pasca sanggah ikut terjadi perubahan jadwal dari jadwal sebelumnya. 

“Untuk pengumuman terbaru pendaftaran seleksi ASN mulai 30 Juni-26 Juli 2021, pengumuman hasil seleksi administrasi 2-3 Agustus 2021, masa sanggah 4-6 Agustus 2021,jawab sanggah 4-13 Agustus, pengumuman pasca sanggah 15 Agustus
 2021. Sementara untuk pelaksanaan SKD Dan SKB sementara dianggap masih tetap jadwalnya dan belum ada info perubahan,” jelasnya.

Sebagai informasi, pada 2021 ini, Pemerintah Kota Pekalongan kembali membuka lowongan CPNS dan PPPK dengan total sebanyak 527 formasi. Jumlah 527 formasi tersebut, terdiri dari 338 formasi CPNS, yaitu 207 tenaga kesehatan dan 131 tenaga teknis. Sedangkan, untuk PPPK sebanyak 189 formasi yaitu 140 formasi guru dan 49 formasi PPPK non-guru.


(Tim Komunikasi Publik Dinkominfo Kota Pekalongan)