Buka Porkel dan Walikota Cup Pelajar 2024, Wawalkot Salahudin Harapkan Semakin Memasyarakatkan Olahraga

Kota Pekalongan - Kompetisi Pekan Olahrga Kelurahan (Porkel) dan Ajang Olahraga Walikota Cup Tingkat Pelajar Kota Pekalongan kembali digelar oleh Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga (Dinparbudpora) setempat pada Tahun 2024 ini. Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai tanggal 27 Mei-7 Juni 2024 yang terpusat di Gor Jetayu Kota Pekalongan. Pembukaan dua kompetisi yang ditandai dengan penampilan deville masing-masing tim peserta tersebut, dilakukan secara simbolis oleh Wakil Walikota Pekalongan, H Salahudin di Lapangan Mataram setempat, Senin (27/5/2024).

Usai membuka kegiatan tersebut, Wawalkot Salahudin mengungkapkan bahwa, pemerintah memiliki kewajiban untuk memberikan dukungan dan kemudahan dalam setiap kegiatan olahraga bagi setiap masyarakat tanpa terkecuali. Terselenggaranya berbagai macam kegiatan olahraga ini, kata Wawalkot Salahudin, merupakan  bentuk tindaklanjut pembinaan dan pengembangan prestasi bidang olahraga di daerah serta dalam rangka mewujudkan tujuan olahraga secara nasional. Pihaknya mengucapkan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah terlibat dan bekerjasama atas terselenggaranya kegiatan pertandingan Porkel dan Walikota Cup tingkat pelajar se-Kota Pekalongan Tahun 2024.

"Ini adalah salah satu upaya kita untuk memasyarakatkan olahraga. Dimana, anak-anak muda dan masyarakat bisa terus-menerus berolahraga dan mereka mampu mensyukuri nikmat kesehatan dari Tuhan Yang Maha Esa. Terutama untuk anak-anak, melalui beragam pertandingan olahraga ini bisa memperbaiki karakter mereka dalam bertanding supaya tetap menjunjung sportivitas, bersikap jujur, tidak curang dan sebagainya,"tuturnya.

Menurutnya, partisipasi aktif masyarakat dalam kegiatan olahraga nantinya dapat mewujudkan bersama-sama makna dari memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat. Dimana, dari penjabaran istilah tersebut, memasyarakatkan olahraga berarti mengupayakan akses olahraga dapat dinikmati  dan diikuti oleh sebanyak mungkin lapisan masyarakat. Sedangkan, mengolahragakan masyarakat diartikan sebagai mengintegrasikan aktivitas fisik dengan olahraga dalam kehidupan sehari-hari di tengah masyarakat.

Lanjutnya, kegiatan pertandingan olahraga ini, selain mengingatkan pentingnya olahraga kepada masyarakat, dapat juga meningkatkan persatuan dan kebersamaan masyarakat serta mengembangkan kualitas prestasi yang dimiliki para siswa baik di jenjang SD, SMP, maupun SMA sederajat. Wawalkot Salahudin mengaku bangga, atas semangat dan antusias para peserta yang mengikuti kegiatan Porkel dan Walikota Cup tingkat Pelajar Tahun 2024 ini.

"Sehingga, harapannya anak-anak muda Kota Pekalongan termotivasi untuk mengembangkan bakatnya dan mengukir prestasi olahraga yang cemerlang baik menjadi juara di tingkat kota, karesidenan, provinsi maupun nasional. Dengan fisik yang kuat dan torehan prestasi ini akan memberikan peluang yang besar bagi mereka untuk meraih impiannya seperti melanjutkan pendidikannya di sekolah kedinasan, perguruan tinggi, dan sebagainya," imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Dinparbudpora Kota Pekalongan, Sabaryo Pramono menyebutkan, untuk Porkel Tahun 2024 ini ada 4 cabang olahraga (cabor) yang dilombakan antar kelurahan yakni cabor senam aerobik, sepak takraw, tenis meja, dan bola voli. Sementara, untuk Walikota Cup juga ada 4 cabor yang dipertandingkan antar pelajar sesuai jenjangnya yaitu bola voli, sepak takraw, bola basket dan futsal.

"Pelaksanaannya mulai tanggal 27 Mei sampai dengan 7 Juni 2024 yang dipusatkan di GOR Jetayu Kota Pekalongan. Hadiahnya berupa piala dan uang pembinaan bagi tim yang menang,"ujar Sabaryo.

Lanjut Sabaryo menambahkan, bahwa pelaksanaan Porkel tahun 2024 ini merupakan tahun kedua setelah sebelumnya di Tahun 2023 sudah pernah dilaksanakan pertandingan serupa. Bahkan, tidak seluruh daerah di Indonesia menyelenggarakan Porkel.

"Kalau Porkel ini dulu istilahnya Pertandingan Antar Kampung (Tarkam). Untuk sistem juaranya nanti dilihat dari perolehan medali emas dan kemenangan cabor yang diikuti. Harapannya kegiatan dua pertandingan olahraga ini bisa mendukung terwujudnya hidup sehat, memperkuat komunitas masyarakat dan pelajar untuk semakin senang olahraga, karena di Porkel ini masyarakat ikut menjadi atlet mewakili kelurahannya masing-masing,"pungkasnya. (Dian).