Sekda Kota Pekalongan Sambut Kepulangan 295 Jamaah Haji

Sekretaris Daerah Kota Pekalongan Hj Sri Ruminingsih sambut kedatangan 295 jamaah haji asal Kota Batik di halaman Sekretariat Daerah Jumat siang (31/8/2018). Pukul dua siang rombongan haji sampai di Kota Pekalongan. Kegembiraan tergambar pada wajah Pekalongan karena pada akhirnya bisa pulang dengan selamat. Rombongan kloter ke sembilan ini dibawa oleh enam bus pariwisata. Jamaah terbang dari Jeddah dan turun di Solo, dan dilanjutkan perjalanan ke Kota Pekalongan.

 

“Kami bersyukur atas kedatangan Jemaah haji Kota Pekalongan yang tiba dengan selamat. Semoga apa yang telah didapatkan ditanah suci diberkahi oleh Allah SWT, dan mereka menjadi haji yang mabrur serta berkah ibadah haji itu dapat diterapkan pada diri para jemaah khususnya dan masyarakat Kota Pekalongan pada umumnya” ungkap Sekda Kota Pekalongan. Seusai turun mereka menggelar doa bersama dan perpisahan di halaman Sekretariat Daerah Kota Pekalongan.

 

Jamaah dari Buaran Indah yang mengenakan kursi roda, Munfairoh menyampaikan rasa syukurnya dapat kembali ke Kota Pekalongan dengan selamat. Ketika melaksanakan ibadah haji, Munfairoh tidak dapat berjalan dan pada akhirnya menyewa kursi roda. "Karena kondisi saya ini, saya hanya ke Masjidil Harom hanya lima kali. Alhamdulillah selama di sana saya masih dapat ibadah meskipun dengan menggunakan kursi roda," tuturnya.

 

Mulyati, jamaah asal Yosorejo mengaku senang dengan kepulangannya ke tanah air, ia berharap dapat kembali ke tanah suci untuk umroh atau haji kembali. "Alhamduilillah di sana semuanya lancar, perjalanan juga sangat lancar," ungkapnya.

 

Kaprawi bersyukur dapat kembali dengan selamat, keinginan untuk berangkat kembali selalu ada. Tahun ini ia tak hanya beribadah haji tapi juga turut membantu mengurus kesehatan jamaah. "Suhu yang jauh berbeda dengan di Kota Pekalongan tentu membuat daya tahan tubuh menurun, jamaah dari Kota Pekalongan hanya mengalami batuk dan pilek, selain itu karena banyaknya berjalan kaki yang dialami hanya kelelahan," katanya.

 

Penjemput haji asal Pabean, Taufik menyampaikan sangat senang dengan kepulangan adiknya dari tanah suci. Keluarga sempat khawatir dengan keadaan jamaah haji tapi tetap percaya dan tawakal. "Kekhawatiran dari kami ada, tapi di sana adik saya ibadah dan saya yakin Allah selalu melindungi," pungkasnya.

 

 

Tim Diseminasi Informasi dan Komunikasi Publik - Dinkominfo Kota Pekalongan