Dindik Berikan Penghargaan kepada PKG Dabin se-Kota Pekalongan

Kota Pekalongan – Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Pekalongan memberikan penghargaan dan apresiasi kepada Pusat Kegiatan Gugus (PKG) Daerah Binaan (Dabin) di empat kecamatan Kota Pekalongan atas patisipasi dalam lomba yang telah diselenggerakan beberapa pekan yang lalu, penyerahan pengahargaan tersebut diberikan secara langsung oleh Walikota Pekalongan di Ruang Amarta, Kantor Setda, Selasa (28/12/2021).

Kepala Dindik Kota Pekalongan, Zainul Hakim S.H., M.Hum mengucapkan terimakasih kepada para anggota PKG dari setiap Dabin atas partisipasi, inovasi dan pencapaian yang sudah dilakukan baik sebelum diadakan lomba dan saat mengikuti lomba tersebut.

“Alhamdulillah tadi kita memberikan penghargaan kepada PKG dan lembaga pengelola PAUD, menurut penilaian kami sudah sangat baik, semoga kedepannya kita semua semakin dapat memberikan kontribusi yang baik tentunya dalam lingkup pendidikan,” terang Zainul.

Dalam Lomba PKG tersebut diperoleh 4 pemenang yaitu Juara I diraih oleh PKG Dabin II Kecamatan Pekalongan Selatan, Juara II PKG Dabin IV Kecamatan Pekalongan Utara, Juara III PKG Dabin I Kecamatan Pekalongan Barat dan Juara Harapan I PKG Dabin III Kecamatan Pekalongan Timur. 

Sebagai perwakilan Juara I dari PKG Dabin II, Fitri sangat bersyukur atas pencapaian yang diperoleh timnya ,”Alhamdulillah tahun ini kami mendapat juara satu, tahun kemarin kami mendapat juara ke-2 ini semua berkat kerjasama dari tim kami, semua anggota PKG Dabin II Kecamatan Pekalongan Selatan,” ucap Fitri.

Fitri menyampaikan dalam kegiatan lomba PKG tahun ini, pihaknya memaparkan inovasi yang sudah dilakukan, beberapa diantaranya yaitu sanggar kreativitas dan sanggar batik, dan beberapa program yang dilakukan dengan mengadakan kerjasama dengan OPD terkait seperti Dindukcapil, Dinperpa, Perpustakaan dan Puskemas. 

(Tim Komunikasi Publik Dinkominfo Kota Pekalongan).