Kerja Bakti HPSN, Pemkot Ajak Masyarakat Peduli Lingkungan Dimulai Dari Hal Sederhana

Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) yang jatuh pada tanggal 21 Februari, Pemerintah Kota Pekalongan menggelar kerja bakti massal bersih lingkungan, bertempat di Pasar Kuripan setempat, Jumat pagi (21/2/2020).

Pada kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah Kota Pekalongan, Hj Sri Ruminingsih,SE,MSi menyampaikan bahwa Hari Peduli Sampah Nasional serentak digelar se-Indonesia sebagai upaya terus mengkampanyekan program bebas sampah plastik dan larangan buang sampah sembarangan.

“Kami ingin target Indonesia Bebas Sampah 2020 dimulai dari Kota Pekalongan. Oleh karena itu, kami mendorong keterlibatan seluruh elemen masyarakat untuk menyukseskan gerakan tersebut,” tutur Sekda Ning, sapaan akrabnya.

Menurut Sekda Ning, dalam menyukseskan gerakan bebas sampah tersebut bisa dimulai dengan hal sederhana dengan membuang sampah pada tempatnya, kemudian juga melakukan pemilahan sampah dan menggalakkan kegiatan 3 R (Reduce, Reuse, dan Recycle).

“Seluruh elemen masyarakat wajib peduli dengan kebersihan lingkungannya masing-masing. Mewujudkan Kota Pekalongan bebas sampah memang memerlukan proses yang panjang, kami meminta kepada seluruh komponen masyarakat untuk kembali menggalakkan kerja bakti massal di lingkungan masing-masing minimal sebulan sekali kalau bisa seminggu sekali,” terang Sekda Ning.

Melalui kegiatan kerja bakti massal ini, Sekda Ning berharap masyarakat tergugah untuk terus meningkatkan kepedulian pengolahan sampah dan menjadi pioneer dalam menyukseskan gerakan Kota Pekalongan bebas sampah tersebut.

“HPSN ini diharapkan ada upaya dari semua pihak, khususnya masyarakat untuk lebih peduli lagi terhadap pengelolaan sampah. Kalau lingkungannya bersih dari sampah, ketika dilihat juga akan cantik kotanya, masyarakatnya pun sehat dan terbebas dari berbagai macam penyakit,” tandas Sekda Ning.


(Tim Komunikasi Publik Dinkominfo Kota Pekalongan)